More

    Review Film Hollywood Bullet Train, Dibintangi Oleh Brad Pitt!

    Bieber-news.com – Bullet Train sebuah film Hollywood yang akan tayang di Indonesia di Tahun 2022 ini dan filmnya Itu dibintangi oleh Brad Pitt sang aktor Hollywood yang tidak diragukan lagi kualitas aktingnya. Kamu yang penasaran untuk nonton filmnya, wajib cari tahu dulu review film Brad Pitt yang satu itu seperti pembahasan kami kali ini. Film yang dibintangi Brad Pitt tersebut menampilkan adegan aksi sampai komedi dan nyaris tidak ada habisnya dari awal sampai akhir film.

    Film bertajuk Bullet train bercerita tentang seorang pembunuh bayaran yang mendapatkan sebuah misi untuk mencuri sebuah koper. Di awal misinya itu berjalan dengan lancar tetapi ada hal yang tidak terduga bisa terjadi dan membuat ladybug harus bertahan hidup di kereta cepat bertujuan Kyoto. Indonesia juga harus bangga karena ada aktor asal Indonesia yang berhasil main bareng dengan Brad Pitt dan plot Twist di dalam film Tentu saja tidak terduga seperti berikut ini.

    Review Film Brad Pitt yang Bertajuk Bullet Train untuk Kamu Ketahui Sebelum Nonton

    Review-Film-Brad-Pitt

    • Suguhkan Adegan Aksi yang Menegangkan

    Bullet Train adalah film yang genrenya action dan tentu saja menyuguhkan adegan aksi yang sangat ditunggu-tunggu di dalam film. Tenang, nantinya para penonton juga akan disuguhkan dengan adegan aksi yang nyaris tidak ada jeda di dalam durasi filmnya karena itu plotnya menyuguhkan kisah mantan pembunuh bayaran yang harus berurusan dengan sindikat kejahatan di Jepang.

    Kalau kamu pernah nonton film Korea judul train to busan mungkin kalau film Bullet Train ini akan ingatkan kamu dengan karya sutradara Yeon sang Ho itu. Tapi hal ini yang bedanya tujuan dari kereta cepat yang ditumpangi sang aktor dan bagaimana mereka bisa bertahan hidup. Kalau di dalam train to Busan pemeran Gong Yoo itu melawan Zombie untuk bisa sampai ke Busan dan kalau Brad Pitt harus menyelamatkan diri dan koper yang jadi misi utamanya hingga ke Kyoto.

    • Dibalut Komedi

    Meskipun adegan aksinya tanpa ada henti ada balutan komedinya juga yang siap mencairkan ketegangan saat menonton film Bullet Train. Buat kamu yang suka film laga dengan sentuhan komedi pasti betah untuk menyaksikan tiap adegan di dalam drama Bullet train tersebut.

    Komedinya Disajikan di tengah-tengah Aksi yang menegangkan sehingga emosi penonton dibuat naik turun karena adegan yang ditampilkan. Selain hanya karena dialog-dialognya, balutan komedi bakal buat kamu tidak pernah bosan menontonnya.

    • Karakternya Memiliki Kisah Tersendiri

    Karakternya tentu saja memiliki kisah masing-masing dan ini adalah keunikan dari filmnya. Karena latar belakang yang beda membuat kisah masing-masing karakter juga jadi beragam dan hal itu disajikan untuk mendapatkan satu plot yang apik.

    Seperti halnya Brad Pitt memiliki kode nama ladybug yang sebenarnya hanya ditugaskan untuk mencuri sebuah koper Tapi siapa sangka Kalau akhirnya harus berurusan dengan beberapa orang di dalam kereta untuk mengincar kopernya itu.

    • Plot Twist yang Tak Terduga

    Seperti yang sudah dijelaskan di awal kalau karakter di film Bullet Train ini memiliki kisah masing-masing dan hal itu adalah kunci plot Twist di dalam filmnya. Mungkin, saat menonton kamu hanya akan berpikir jika orang yang ditemui oleh ladybug di dalam kereta hanya mengincar koper tersebut.

    Tetapi Jack all Quiz selaku penulis skenario tidak membuatnya sesederhana itu Karena di balik plot Twist tersebut tentu saja Ada sosok pawang kunci yang membuat cerita di dalam film memiliki sebuah Twist yang tidak disangka-sangka.

    • Yoshi Sudarso Ikut berpartisipasi

    Terakhir review film terbaik Brad Pitt ini mengenai aktor Indonesia yang ikut bermain yaitu Yoshi Sudarso. Indonesia harus bangga nih karena salah satu faktornya sudah berkarir di dunia perfilman Hollywood dan Ikut andil di dalam film bertajuk bulat train. Yosi Sudarso memerankan sosok muda dari karakter the Elder meskipun hanya menjadi cameo, tapi karakter yang diperankan Yoshi juga turut membangun cerita film tersebut. Film bertajuk Bullet Train sudah tayang di Indonesia pada 10 Agustus kemarin dan kalau kamu ingin menyaksikan akting dan karakter Rare yang diperankan oleh Brad Pitt maka jangan lewatkan filmnya!

    Bullet Train mulai tayang di Indonesia pada 10 Agustus 2022. Jika kamu ingin menyaksikan akting dan karakter rare yang diperankan oleh Brad Pitt, maka tak boleh melewatkan film yang satu ini. Selain suguhkan adegan aksi yang menegangkan, kamu juga akan terhibur dengan balutan komedi yang juga hampir tak ada jeda dalam filmnya. Itulah ulasan review film Brad Pitt.

    Related articles

    Comments

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Share article

    Latest articles

    Newsletter

    Subscribe to stay updated.